Madiun
Pemkab Madiun Gelontorkan Bansos Dampak Inflasi dan Kenaikan BBM untuk Sektor Transportasi
Memontum Madiun – Pemerintah Kabupaten Madiun menggelontorkan Bantuan Sosial (Bansos) dampak inflasi dan dampak Kenaikan BBM tahun 2022, untuk sektor transportasi angkutan umum, mulai jasa ojek online, ojek pangkalan dan becak di Terminal Caruban, Jumat (23/12/2022) tadi. Bantuan tersebut, diserahkan kepada pengemudi angkutan umum sejumlah 116 orang, pengemudi Ojek Online dan Ojek Pangkalan sebanyak 63 orang, serta tukang becak sejumlah 264 orang.
Bupati Madiun, H Ahmad Dawami, mengatakan bahwa bantuan yang diserahkan ini merupakan bentuk perhatian dari pemerintah bagi masyarakat umum. “Semoga bantuan ini dapat menjadi penyemangat bagi warga untuk lebih berkarya dalam mencari nafkah,” ujarnya.
Baca juga :
- Suguhkan Kinerja Terbaik 2023, Pemkab Madiun Raih Dua Penghargaan Dirjen Perbendaharaan Wilayah Jatim
- Bahas Perlindungan Anak di Dunia Online, Kemenkominfo Diskusi Literasi Digital Gandeng Pemkab Madiun
- Pemkab Madiun Mulai Realisasikan Perbaikan Jalan Rusak
- Meriahkan Hari Jadi Kabupaten Madiun, Iwan Fals Siap Gebrak Alun-alun Caruban Seusai Seminar Kemenkominfo
- Kajari Madiun Dicopot Gegara Positif Narkoba
Dirinya mengimbau, agar masyarakat selalu berhati-hati menjalankan aktivitasnya, menginggat saat ini mobilitas sangat tinggi dan arus lalu lintas cukup padat. Dirinya juga berpesan, agar masyarakat ikut menjaga dan merawat lampu penerangan jalan di wilayah Kabupaten Madiun yang akan mulai menyala pada pertengahan tahun 2023.
Perlu diketahui bahwa Kabupaten Madiun telah menjalin kerjasama dengan skema KPBU APJ berupa lampu jalan sejumlah 7.400 titik se Kabupaten Madiun dan akan ditambah 300 titik. (pro/gie)