Madiun
Hadiri Refleksi Akhir Tahun FKUB Madiun, Bupati Ahmad Ingatkan Keberagaman dan Edukasi Masyarakat

Memontum Madiun – Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Madiun menyelenggarakan refleksi akhir tahun 2022 dengan tema ‘Peran dan Eksistensi FKUB dalam Eksternalisasi Nilai Moderasi Beragama’. Kegiatan tersebut, digelar di Pendopo Ronggo Djoemeno Caruban, Kamis (29/12/2022) tadi.
Bupati Madiun, H Ahmad Dawami, menyampaikan bahwa meski beda kepercayaan jangan sampai terjadi ‘jotos-jotosan’. Karena, Indonesia bersatu dalam bingkai Bhinneka Tunggal Ika dengan dasar Negara Pancasila.
“Yang perlu kita refleksi saat ini, kita paham tentang Pancasila dan perlu berperan serta dalam nilai-nilainya. Dengan berkumpulnya kita malam ini, bisa mengevaluasi peran untuk mengedukasi masyarakat agar kekurangan di tahun 2022, bisa dibenahi di tahun 2023,” jelas bupati.
Baca juga:
- Keluhkan Harga Porang yang Terus Merosot, Puluhan Petani Madiun Temui Bupati
- DPRD Kota Madiun Paripurna Penyampaian Nota Penjelasan dan Tiga Raperda
- Wali Kota Madiun Raih Penghargaan sebagai Tokoh Penunjang Pendidikan di PWI Jatim Award 2023
- Wali Kota Madiun Minta BUMD Beri Layanan Prima untuk Masyarakat
- Bupati Madiun Gelar Mubaya’ah Kubro dan Isra Miraj bersama ITQON
Sementara itu, Kapolres Madiun, AKBP Anton Prasetyo, menyampaikan bahwa banyaknya organisasi dan kelompok masyarakat yang beragam pikiran dan pemahaman, berpotensi munculnya konflik. Namun, hal itu bisa terkendali dengan adanya komunikasi antara Pemda, Forkopimda juga peran FKUB.
“Karenanya, FKUB memiliki peran besar dalam menyatukan keberagaman,” ujarnya.
Pada kesempatan tersebut, juga hadir anggota Forkopimda, Ketua dan pengurus FKUB tingkat kabupaten hingga desa, tokoh agama, tokoh kepercayaan, kepala OPD dan Muspika. (kom/sit)
